Yaitu semua jenis
tindakan, kegiatan atau perbuatan seseorang atau kelompok orang yang melanggar
norma hukum pidana. Kriminalitas bisa menyebabkan kerugian korban dan harta
benda serta menghilangkan ketertiban dan ketentraman pada lingkungan
masyarakat. Sebagai akibat dari kriminalitas adalah sanksi atau hukuman bagi
yang melakukannya.
b. Apa saja yang
termasuk dalam contoh kriminalitas?
1. Kegiatan
mengedarkan narkotika, minuman keras dan obat-obatan terlarang lainnya.
2. Korupsi dengan
mengambil uang atau materi yang bukan haknya.
3. KDRT atau kekerasan
Rumah tangga, berupa kekerasan yang
dilakukan salah satu anggota keluarga kepada anggota keluarga yang lain.
4. Pencurian,
pencopetan, perampokan dan perbuatan lain yang meminta harta orang lain secara
tidak syah
5. Penganiayaan atau
sampai pembunuhan baik yang direncanakan maupun tidak direncanakan.
c. Apa kaitan antara
kriminalitas, kesenjangan sosial ekonomi, dan globalisasi ?
Kesenjangan sosial
ekonomi merupakan dampak negatif dari globalisasi. Sedangkan kesenjangan sosial
yang tinggi menyebabkan meningkatnya angka kriminalitas. Hal ini disebabkan
meningkatnya jumlah penduduk miskin sementara kebutuhan terus meningkat seiring
laju globalisasi yang menyebabkan sebagian dari masyarakat menempuh langkah
instant untuk mendapatkan materi atau kekayaan secara singkat dengan melanggar
hukum.
Globalisasi informasi
juga menyebabkan gaya hidup negatif dari luar negeri seperti penyalahgunaan
narkoba menjadi meningkat.
d. Apa saja yang
menjadi faktor penyebab terjadinya kriminalitas?
1. Angka pengangguran
yang meningkat terutama di daerah perkotaan
2. Mental masyarakat
yang tidak stabil sehingga mudah untuk melakukan tindakan yang melanggar hukum
3. Pengaruh dari
budaya asing
4. Adanya persaingan
dalam sektor ekonomi dan budaya
5. Tingkat pendapatan
yang rendah dan kemiskinan
e. Apa akibat yang
terjadi dari kriminalitas?
1. Memunculkan trauma
yang membekas lama bagi korban yang mengalami tindakan kriminalitas
2. Keamanan dan kestabilan
sosial menjadi terganggu
3. Bisa merugikan
suatu negara
4. Bisa juga merugikan
seseorang maupun masyarakat keseluruhan
5. Adanya pihak yang
dirugikan secara material & non material
f. Bagaimana upaya
yang dilakukan untuk mengatasi makin maraknya kriminalitas?
1. Kerjasama yang erat
antara masyarakat dengan aparat keamanan
2. Mengambil hal yang
positif dari budaya asing yang masuk ke negara kita
3. Peran serta orang
tua dalam membimbing dan mengawasi anaknya
4. Meningkatkan
pemerataan dan keadilan dalam bidang ekonomi
5. Tidak boleh mudah
terprovokasi
6. Mengurangi
pengangguran dengan membuka lapangan kerja yang seluas-luasnya
7. Ketegasan aparat
dan penegakan hukum
8. Pemerataan
pembangunan baik di kota maupun di desa
9. Peningkatan mutu
pendidikan yang berkarakter
Terimakasih, sangat membantu
ReplyDeleteTerimakasih. Sangat membantu
ReplyDeletemakasih bngt ya..
ReplyDelete